Rabu malam, 4 September 2013. Sekitar Dua unit Sukhoi Su-30 MK2 pesanan TNI AU tiba di Lanud Sultan Hasanuddin, Makassar, .
Sukhoi Su-30MK2 yang tiba di Lanud Hasanuddin Makassar, Rabu malam (4/9) (Foto: ANTARA/Sahrul Manda Tikupadang/wt via MetroTVNews) |
Kedatangan dua Su-30 ini melengkapi kekuatan Skadron 11 Wing 5 Lanud
Sultan Hasanuddin menjadi 1 Skadron -sebelumnya 14 unit- yang terdiri
dari Su-27 SKM (kursi tunggal) 5 unit dan Su-30 MK (kursi ganda) 11
unit.
Kedua Sukhoi ini diangkut dan diturunkan dengan menggunakan "airlifter"
Antonov
AN-124-100 Flight Number VDA 6328 yang dipiloti Panov Vadim, Salovyev
Evgeny dan Validanov Rinai serta 13 kru. Antonov berangkat dari bandara
Khabarovsk, Rusia menuju ke Lanud Sultan Hasanuddin dan baru tiba
setelah dua hari karena sempat transit di bandara Ninoy, Manila.
Dua pesawat ini sudah berbentuk jadi, namun sayapnya dilepas.
Selanjutnya, Su-30 tersebut akan langsung dirakit oleh tim dari Rusia
bersama Skadron Teknik 044 lanud Sultan Hasanuddin. Perakitan
diperkirakan akan memakan waktu satu minggu, dan setelah enam hari baru
dilakukan tes penerbangan.
Indonesia pertama kali memesan Sukhoi pada tahun 2003. Sejak itu,
kedatangan Sukhoi dilakukan secara bertahap, yakni tahun 2003 di Lanud
Iswahyudi, Madiun. Selanjutnya di Lanud Sultan Hasanuddin Makassar, pada
2009 dan 2010. Hingga 2013, tercatat tiga tahap pengiriman pesawat
Sukhoi, yakni, Sukhoi SU-30 MK, dan terakhir semalam.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar